Tangan kesemutan mungkin terlihat sepele, sebab tidak menandakan kesehatan tertentu. Namun, lain halnya jika tangan kita sering mengalami kesemutan. Tangan yang sering kesemutan bisa menandakan gangguan kesehatan tertentu pada tubuh.
Paling umum adalah karena penyakit yang merusak saraf. Selain itu, penyebab lainnya bisa karena cedera atau efek samping dari pengobatan tertentu. Dalam dunia medis, tangan sering kesemutan yang terjadi secara berkelanjutan disebut dengan paresthesia jari, di mana kondisi ini didasari oleh gangguan saraf atau pembuluh darah pada bagian tubuh tertentu.
Berikut ini adalah beberapa penyebab tangan sering kesemutan yang perlu diwaspadai. Simak baik-baik, ya!
Kekurangan Vitamin B
Vitamin B adalah vitamin yang memiliki peran penting dalam menjaga sistem saraf tubuh. Apabila kita kekurangan zat gizi ini, maka tubuh akan mengalami gangguan dan salah satunya adalah tangan kesemutan.
Jika kesemutan terjadi pada kedua tangan, penyebabnya karena kita kekurangan vitamin B12. Selain membuat tangan sering kesemutan, kekurangan vitamin B12 juga bisa membuat kita menjadi lesu, lelah dan anemia.
Carpal Tunnel Syndrome (CTS)
CTS atau Carpal Tunnel Syndrome adalah salah satu jenis kerusakan saraf yang disebabkan oleh terjepitnya saraf pergelangan tangan. Kondisi ini menyebabkan tangan mengalami kesemutan, nyeri hingga mati rasa atau kebas.
Tanda-tanda lain dari CTS ini di antaranya pergelangan tangan yang sakit, lemah, tidak ada kekuatan saat menggenggam barang atau gangguan koordinasi tangan. Kondisi tersebut bisa terjadi karena trauma akibat pekerjaan yang dilakukan terus-menerus, terutama yang menggunakan tangan seperti mengetik, menulis atau mengepak barang.
Kerusakan Saraf
Salah satu penyebab tangan sering kesemutan ialah adanya kerusakan pada saraf. Kerusakan saraf pada tangan biasanya terjadi akibat infeksi, cedera atau penggunaan tangan secara berlebihan.
Pada kondisi kesemutan dalam jangka panjang, bisa juga akibat penyakit yang menyebab kerusakan sistem saraf yang tidak hanya berada di tangan. Sistem saraf yang rusak menyebabkan area saraf tersebut bisa mengalami kesemutan.
Itulah beberapa penyebab kenapa tangan sering kesemutan. Salah satu cara agar tangan atau bagian tubuh lain sering mengalami kesemutan, ialah dengan mencukupi nutrisi tubuh seperti vitamin B12.
Kita bisa mengonsumsi ikan, telur, produk susu, daging merah, sayur dan buah. Lengkapi juga dengan minum Neurobion atau Neurobion Forte. Kandungan vitamin B1, B6 dan B12 di dalamnya akan membantu pengobatan neuropati dengan gejala kesemutan dan kebas.
Untuk mengetahui informasi selengkapnya terkait pembelian produk Neurobion atau artikel kesehatan lainnya, kunjungi laman resminya di neurobion.com. Semoga bermanfaat!